BLOGGER TEMPLATES AND TWITTER BACKGROUNDS

Senin, 11 November 2013

Praktek CSR Dalam Perusahaan

Pada aktivitas Corporate Social Responsibility ini perusahaan melaksanakan aktivitas bisnis melampaui aktivitas bisnis yang diwajibkan oleh hukum serta melaksanakan investasi yang mendukung kegiatan sosial dengan tujuan meningkatkan kesejahteraan komunitas dan memelihara lingkungan hidup. Komunitas dalam hal ini mencakup karyawan perusahaan, pemasok, distributor, organisasi-organisasi nirlaba yang menjadi mitra perusahaan serta masyarakat secara umum.
   
Contoh penerapan di Indonesia adalah Bank OCBC NISP dan OCBC Bank Singapore melakukan penanaman 10.000 bibit mangrove di Pulau Karya, Kepulauan Seribu, Jakarta, pada tanggal 6-7 Juni 2013. Kegiatan yang melibatkan 50 karyawan Bank OCBC NISP dan OCBC Bank Singapore serta penduduk lokal ini juga diikuti dengan perbaikan sarana Rumah Baca di Pulau Pramuka dan pelestarian penyu sisik dengan pelepasan anak penyu atau tukik di pantai Pulau Karya.

pendapat:

Dari pembahasan tersebut dapat disimpulkan bahwa banyak perusahaan di Indonesia sudah melakukan beberapa inisiatif kegiatan Corporate Social Responsibility. Dari yang melibatkan konsumen sebagai pemberi dana amal hingga perusahaan yang dengan cuma-cuma memberikan uang tunai/produk terhadap kelompok masyarakat tertentu.

sumber:http://kanarisma20.wordpress.com/2013/06/22/6-contoh-praktek-inisiatif-csr-di-indonesia/

0 komentar: